KAMPUNG BARU| Aceh Tengah memiliki lima kandidat Bupati dan wakil Bupati yang akan dipilih pada 27 November 2024 nanti. Lima pasang calon pemimpin di negeri ini merupakan putra terbaik.
“Mari kita pilih pemimpin kita sesuai dengan hati nurani dan analisa kita. Karena pilihan kita menentukan masa depan negeri ini,” sebut Reje Takengon Barat, Zakaria.
Karena ini menentukan masa depan kita, harap Reje Takengon Barat, masyarakat jangan tidak menggunakan hak pilihnya alias golongan putih (Golput). Pergunakanlah hak pilih itu dengan baik.
“Masyarakat tentunya sudah punya pilihan untuk menentukan pemimpin. Mereka sudah punya catatan untuk itu. Mereka dapat melihat track record, profil dari pada calon pemimpin di negeri penghasil kopi ini,” sebut Zakaria.
Karena semuanya putra terbaik di negeri ini yang tampil pada Pilkada 2024, sudah seharusnya masyarakat memberikan amanah kepada mereka untuk mengurus negeri ini.
“Suara yang Anda berikan sangat menentukan bagaimana pembangunan dan kebijakan dalam menata Aceh Tengah selama lima tahun ke depan. Untuk itu berikanlah amanah Anda, jangan sia siakan amanah ini,” pinta reje.
Masyarakat juga harus memastikan dirinya sudah masuk dalam daftar pemilih tetap, sehingga haknya tidak hilang. Bila masih ada yang belum masuk dalam daftar pemilih tetap, namun sudah berhak memberikan suara, silakan menyampaikanya kepada petugas penyelenggara Pilkada di Takengon Barat, atau dapat disampaikan ke aparatur kampung Takengon Barat, pinta Zakaria.
“Ayo pergunakan hak Anda, karena ini pesta rakyat yang digelar lima tahun sekali untuk mendapatkan pemimpin yang baik, “ sebut Reje Zakaria.
Inilah lima calon pemimpin Aceh Tengah;
- Pasangan Bardan Sahidi- Karimansyah (Beriman)
2. Pasangan Irmansyah-Azza Afri Saufa
3. Pasangan Shabela Abubakar- Eka Syahputra (Sede)
4. Pasangan Alaidin Abu Abbas- Anda Suhada M. Tamy ( Asa)
5. Pasangan Haili Yoga- Muhcsin Hasan